Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank berdasarkan bursa kerja (job fair)

December 15th, 2012 Surat Lamaran Kerja
Advertisement

Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank berdasarkan bursa kerja (job fair) (4W5K9MAJYGJJ) adalah contoh surat yang digunakan untuk melamar pekerjaan yang dikhususkan pada Bank. Apa bedanya dengan surat lamaran kerja lainnya..?? Pada dasarnya tidak jauh berbeda, hanya saja pada contoh surat lamaran kerja di bank ini di cantumkan Nama Bank tujuan tempat melamar kerja dan posisi yang dilamar.

Seperti surat-surat resmi lainnya, surat lamaran kerja juga harus rapih, tata bahasa yang sopan, jelas dan tidak bertele-tele. Seiring dengan semakin maraknya persebaran contoh surat lamaran kerja di internet yang isinya itu-itu saja, hindari perbuatan asal comot tanpa merubah sedikitpun gaya bahasa suratnya.

Kami berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan kata-kata yang unik pada setiap postingan surat namun tidak menutup kemungkinan masih ada persamaan dengan surat lain. Oleh karena itu, jika Anda memiliki gaya penulisan dan tata bahasa yang baik, sebaiknya anda ubah dulu beberapa kata dalam surat ini agar unik dari yang lainnya (ini tentu juga akan jadi pertimbangan penyeleksi surat lamaran).

Berikut ini Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank nya gan, cekidot:

Bandung, 15 Desember 2016

Kepada Yth.,
HRD Manager
PT. Bank Pundi Bandung
Jl. Astana Anyar No.42 โ€“ 44
Bandung

 

Dengan hormat,

Berdasarkan informasi yang saya terima melalui bursa kerja (job fair) yang diadakan di Land Mark Braga pada tanggal 13-15 Desember 2016, bersama surat ini saya bermaksud mengajukan lamaran untuk bekerja di PT. Bank Pundi Bandung sebagai Customer Service Officer (CSO).

Berikut ini data singkat tentang diri saya:

Nama
Tempat & tgl. lahir
Pendidikan Akhir
Alamat
HP, e-mail
Status Perkawinan
: Deni Parto Aji
: Bandar Lampung, 31 Januari 1989
: Sarjana Public Relation, Universitas Indonesia
: Jl. Pahlawan No.30 Cikutra Bandung
: HP = 0821 55555 333, e-mail = ajiparto@gmail.com
: Lajang / Belum Menikah

Saya memiliki kondisi kesehatan yang baik, berpenampilan menarik dan mampu membangun komunikasi dengan baik. Saya mampu berbahasa Inggris dengan baik secara lisan maupun tulisan, dan mampu bekerja menggunakan aplikasi komputer seperti Ms. Office (Excel, Word, Access, PowerPoint, OutLook) dan Internet.

Sebagai bahan pertimbangan, berikut saya lampirkan:

  1. Pas foto terbaru.
  2. Daftar riwayat hidup.
  3. Foto copy ijazah S-1 dan transkrip nilai yang sudah dilegalisir.
  4. Foto copy sertifikat kursus/pelatihan.
  5. Foto copy surat pengalaman kerja.

Saya berharap Bapak/Ibu bersedia untuk memberikan kesempatan tes dan wawancara kepada saya, sehingga saya dapat menjelaskan secara lebih rinci tentang potensi yang saya miliki.

Demikian surat lamaran ini, terima kasih atas perhatian Bapak/Ibu.

Hormat saya,
Deni Parto Aji

Advertisement

Ga usah susah susah copas Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank di atas gan, contohsuratindonesia.com juga menyediakannya dalam format .doc (microsoft word document). Daripada copas trus ngedit lagi di ms. word, mending download aja melalui tombol download di bagiaan bawah dengan preview berikut:

Preview:Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank informasi di bursa kerja (job fair)Dalam format word yang kami sediakan setting kertas A4 dengan margin 3 cm dari kanan, kiri, atas dan bawah. Pokok nya udah rapih deh.. ๐Ÿ™‚

Semoga diterima di perusahan/bank yang Anda lamar yah.. aamiin ๐Ÿ™‚

Download Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank berdasarkan bursa kerja (job fair)

*password: contohsuratindonesia.com, Cara Download

Semoga contoh surat ini bermanfaat untuk Anda. Mau buat surat, buka dulu contohsuratindonesia.com ๐Ÿ™‚

Jika Contoh Surat ini berguna untuk Anda, berikan kontribusi kepada kami dengan membagikan contoh surat ini di sosial media melalui tombol share di sebelah kiri artikel ini.

Advertisement

Silahkan COPY / SALIN sebagian atau seluruh konten dari artikel ini. Namun jika akan dipublish kembali pada blog Anda atau forum yang Anda Ikuti, KAMI MOHON sertakan link https://contohsuratindonesia.com/contoh-surat-lamaran-kerja-di-bank/ sebagai sumbernya. Mohon Hargai usaha kami dengan tidak mengcopy-paste artikel kami seenaknya. Terima Kasih :)



Berikan Komentar Anda untuk Contoh Surat Lamaran Kerja di Bank berdasarkan bursa kerja (job fair)

Nama *:
Email *:
diisi dengan email yang masih aktif, karena balasan dari pertanyaan Anda akan dikirimkan via email ini.
Komentar *:
Kode Verifikasi * :
masukkan 2 kata (beserta spasi) diatas untuk memastikan anda adalah manusia.
  * harus diisi


Advertisement
Advertisement